Sabtu, 26 November 2011

tenaga kerja Indonesia

Devisa dari Tenaga Kerja Indonesia dan Harga Diri Bangsa

Tenaga Kerja Indonesia Menghasilkan Devisa
Dalam perjalanan ke kantor di pagi hari, saya mendengar komentar di salah satu stasion radio tentang bagaimana seharusnya pemerintah bersikap terhadap negara Malaysia, yang dianggap telah mengganggu kedaulatan negara. Salah satu usul yang diterima stasion radio itu adalah agar pemerintah mengambil jalan perang. Namun, usulan ini ditanggapi negatif oleh komentator dari salah satu harian surat kabar ibu kota. Ia menyarankan agar tindakan perang dihindari. Alasannya, jutaan tenaga kerja Indonesia (TKI) di Malaysia menghasilkan devisa yang besar bagi negara. Kemudian, ia mengatakan efek domino dari devisa yang dihasilkan dari TKI, yang dapat menggerakkan perekonomian. Tukang pecal misalnya, menjadi hidup karena keluarga yang mendapat kiriman uang dari TKI membeli pecal.
Sekilas alasan komentator itu kelihatan benar. Anda pun barangkali akan setuju agar opsi perang dihindari demi devisa yang masuk ke negara. Uang miliran rupiah dari TKI bisa membantu banyak orang di negeri ini. Selain itu, sulit mencari pekerjaan yang bisa memberikan penghasilan yang cukup di negeri ini. Namun demikian, komentator itu mengabaikan prinsip yang penting; bahwa harga diri jauh lebih penting dari pada uang. Bagi dia, uang lebih penting daripada harga diri. Devisa dari tenaga kerja Indonesia lebih penting daripada harga diri atau kedaulatan negara.
Pada tulisan berjudul Harga Diri dan Pidato Ir. Soekarno 'Ganyang Malysia' saya tuliskan bahwa dalam diri manusia ada unsur kekekalan; berapa besar pun penambah, pengurang, pengali dan pembagi bilangan tak terhingga, nilainya tetap sama, yaitu tak terhingga. Demikian juga dengan harga diri. Harga diri tidak bisa ditukar dengan uang. Uang tidak membuat harga diri bertambah atau berkurang. Uang memang bisa membantu untuk membelikan makanan yang diperlukan oleh tubuh, tetapi uang tidak dapat mengangkat harga diri. Pada kitab-kitab kuno pernah disebutkan, "Lebih baik penghasilan sedikit disertai kebenaran, daripada penghasilan banyak tanpa keadilan." "Lebih baik orang miskin yang bersih kelakuannya daripada orang yang berliku-liku jalannya, sekalipun ia kaya."
Mengutamakan uang- inilah penyakit umum bangsa kita. Daya tarik uang memang luar biasa. Mulai dari pejabat tinggi sampai pejabat rendah bahkan rakyat kecil termasuk tenaga kerja Indonesia yang di luar negeri pun- telah dijangkiti penyakit cinta-uang. Yang memahami bahwa harga diri lebih penting dari pada uang semakin sedikit. Urusan perut menjadi lebih penting dari pada urusan jiwa; pakaian lebih penting dari pada tubuh. Kita tidak mampu lagi membedakan yang prinsipil dari yang bukan; yang primer dari yang sekunder. Uang menjadi yang paling penting dalam hidup. Karena uang, yang salah jadi benar dan yang benar jadi salah. Sangat menyedihkan.
Ada yang salah dalam diri bangsa kita. Hati dan pikiran bangsa kita sudah rusak. Pikiran dan jiwa semakin kerdil. Di jalan kita melihat semakin banyak mobil yang baru dan sepertinya uang tidak habis-habis untuk membeli barang-barang mahal. Tidak henti-hentinya gedung bertingkat, ruko, dan kompleks perumahan dibangun. Namun, jiwa dan pikiran bangsa tidak kita bangun. Jiwa bangsa kita makin lama makin kosong. Pikiran tenaga kerja Indonesia yang dikirim ke luar negeri juga tidak diisi dengan prinsip-prinsip yang kokoh. Hanya mujizat yang diharapkan agar hati bangsa ini berbalik ke hal-hal yang benar. Namun sebelum itu terjadi, siapa yang mau mencerahkan hati dan pikiran bangsa ini? Hanya mereka yang masih mempunyai hati nurani yang relatif bersih. Mungkin Anda termasuk sosok yang demikian. 
sumber : http://www.putra-putri-indonesia.com/tenaga-kerja-indonesia.html

Menata Kawasan Kumuh Jakarta

Saat Pemprov DKI Jakarta kebingungan menambah luas ruang terbuka hijau (RTH), di depan mata sebenarnya terbuka lahan yang dapat dimanfaatkan untuk menghijaukan metropolitan.

Lahan yang dimaksud adalah tanah negara yang beralih fungsi menjadi permukiman kumuh. Dari data luas wilayah kumuh di Jakarta seluas 8.000 ha, sekitar 35% di antaranya  adalah permukiman liar atau hunian yang berdiri di lahan milik negara.

Artinya, sekitar 2.940 ha permukiman kumuh di Jakarta itu bisa diambil alih untuk menghijaukan Jakarta.

Harian ini memberitakan, penambahan  RTH di Jakarta sangat lambat. Sampai saat ini RTH di Jakarta baru sekitar 9,8 persen dari luas Jakarta. Pemprov DKI tengah berusaha keras menambah luas RTH dengan target 13,9 persen dari luas RTH ideal sebesar 20 %.

Persoalan yang selama ini mengemuka adalah pada proses penertiban yang justru Pemprov DKI Jakarta sudah sangat berpengalaman. Penertiban sudah berjalan seumur Jakarta. Hanya saja, cara-cara penertiban menjadi sorotan manakala disangkutpautkan dengan hak asasi manusia.

Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo dan aparatnya tak perlu ragu.  Selama ini Pemprov DKI Jakarta telah menyediakan solusi untuk warga yang tinggal di kawasan terlarang. Pada sejumlah kasus, warga yang terkena penertiban mendapatkan uang kerohiman.


Padahal, uang kerohiman bukan keharusan dan tidak diatur dalam Perda maupun undang-undang. Uang tersebut adalah bentuk rasa kemanusiaan atau  niat baik pemerintah agar warga tergusur memiliki dana untuk pindah.


Penertiban terhadap warga kawasan bantaran kali, juga sudah disertai solusi yakni dengan menyediakan rumah susun sederhana. Pada tiga tahun terakhir ini Pemprov DKI telah membangun rusunawa 4.000 unit dan akan menjadi 5.000 unit pada 2011. 


Di lain pihak, pemerintah sudah mengupayakan penataan kawasan kumuh yang diharapkan akan menggerus bangunan liar di lahan terlarang. Penataan yang mengandalkan program Mohammad Husni Thamrin (MHT) Plus yang diintegrasikan dengan Program Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (PPMK) dan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri cukup membuat optimistis kekumuhan akan terhapus. 


Kita mendukung sejumlah langkah tersebut. Namun, sejumlah catatan perlu mendapat perhatian lebih dari Fauzi bowo dan kawan-kawan.

Pertama, menggenjot pembangunan rusunawa. Pekerjaan yang tak mudah bagi pemerintah daerah mengingat pengembang masih enggan, mengingat margin keuntungan yang kecil.

Dalam posisi seperti itu, sebaiknya pembangunan dilakukan dengan memadukan program lintas sektoral yakni mengefektifkan dana-dana corporate social responsibility (CSR).

Program CSR ini sangat masuk akal sebagai sebuah usaha timbal balik antara instansi swasta atau perusahaan dengan pemerintah daerah dalam hal penataan lingkungan.
Kedua, relokasi warga ke rusunawa harus diawasi ketat. Selama ini, sejumlah rusun untuk warga miskin justru dikuasai mereka yang tak berhak. Alhasil, penertiban seolah tak berguna. Penertiban hanya memindahkan warga tergusur dari satu lokasi ke lokasi terlarang lainnya.


Pendampingan adalah jalan yang paling efektif untuk mengurai persoalan ini. Warga tergusur harus didampingi, sehingga mereka rela berpindah atau tidak dengan gampang mengalihkan hak mereka tinggal di rusunawa. Selain itu, warga juga dapat dibimbing untuk menyelarasakan antara pekerjaan atau profesi mereka dengan lokasi tinggal.


Lebih dari itu, program  pendampingan sangat berguna mengubah perilaku warga miskin. Bahkan perilaku tersebut bisa ditularkan ke warga yang lain.

Pendapingan pula yang membuat sosialisasi larangan urbanisasi lebih efektif, yakni pesan agar warga kawasan kumuh tidak lagi membawa keluarganya ke Jakarta.

Ketiga, penertiban seharusnya juga dilakukan di rusun yang diperuntukkan bagi warga miskin. Mereka yang tak berhak tinggal di rusunawa  juga harus ditertibkan, sehingga jumlah unit yang terbangun benar-benar efektif untuk warga korban gusuran. 

Keempat, penertiban seharusnya juga dilakukan di rusun yang diperuntukkan bagi warga miskin. Mereka yang tak berhak tinggal di rusunawa  juga harus ditertibkan sehingga jumlah unit yang terbangun benar-benar efektif untuk warga korban gusuran.

Kelima, menjaga berbagai fasilitas umum serta lahan terbuka yang sudah ada sehingga tidak begitu saja diserobot untuk dijadikan permukiman.


Keenam, adalah mengenai data yang sangat minim. Dari penelusuran harian ini, tersirat bahwa data awal penataan kawasan sangat minim di sejumlah instansi terkait, bahkan di Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) sekalipun.

Data yang menggambarkan kondisi riil di lapangan, akan sangat menentukan keberhasilan penataan, mengingat cara penanganan, dana yang dibutuhkan maupun target sangat bergantung pada data lapangan.


Persoalan minimnya pendataan ini tampaknya sama dengan yang terjadi pada pendataan mengenai pendatang ke Jakarta. Pemprov DKI Jakarta belum memiliki data akurat berkaitan dengan seluk beluk para pendatang.

Apakah karena data yang kurang dan tidak akurat ini sehingga penanganan berbagai persoalan menjadi terhambat?  Tak perlu mencari jawabannya, karena yang diperlukan adalah melakukan survei dan penataan akurat untuk menjadi dasar berbagai proyek penataan.    

sumber : http://www.suarapembaruan.com/tajukrencana/menata-kawasan-kumuh-jakarta/2172

Jumat, 25 November 2011

Aktivis desak pembunuhan orangutan diusut

Center for Orangutan Protection (CPO) atau Pusat Perlindungan Orangutan mendesak kepolisian dan Kementerian Kehutanan untuk segera menindaklanjuti kasus pembantaian orangutan di kawasan konsesi di Kalimantan Tengah.
Dalam pernyataan pers siang tadi (6/12) di Jakarta, COP menyatakan Agustus lalu ditemukan empat kerangka orangutan di dalam kawasan konsesi PT. Sarana Titian Permata, anak perusahaan Wilmar Group di Kalimantan Tengah.
COP menyebut salah satu orangutan masih tersangkut di atas pohon dan diduga mati karena ditembak.
Temuan ini menurut COP sudah dilaporkan ke Kementerian Kehutanan tanggal 6 September 2011, tapi hingga saat ini belum ada tindak lanjut penyelidikan.
Drektur COP, Hardi Baktiantoro, mengatakan motif pembunuhan orangutan di Kalimantan Tengah sama dengan kasus serupa di Kalimantan Timur.
''Penemuan tengkorak-tengkorak, kerangka orang utan ini di perkebunan Wilmar. Itu perusahaan Singapura yang ada di Kalimantan Tengah.''
''Tiga ditemukan di atas tanah, dan satu di atas pohon karena ditembaki. Mereka ditembak karena dianggap hama di kebun kelapa sawit'', kata Hardi.

Perlindungan orangutan

"Tiga ditemukan di atas tanah, dan satu di atas pohon karena ditembaki. Mereka ditembak karena dianggap hama di kebun kelapa sawi."
Hardi Baktiantoro
Temuan ini, menurut Hardi, adalah sebagai puncak gunung es kasus pembantaian di Kalimantan Tengah, karena di perkebunan yang sama saja setidaknya dalam setahun sudah ada 75 orangutan yang dievakuasi.
''Dari kawasan Wilmar sendiri, setahun sebelumnya kami pernah mengevakuasi satu bayi orangutan. Dan kalau dilihat dari database Kementerian Kehutanan, setidaknya ada 75 orang utan yang pernah dievakuasi dari kawasan tersebut. Itu yang berhasil diselamatkan, yang tewas karena digebukin atau yang jarinya dipotong tidak masuk dalam database,'' tambah Hardi.
Kasus di Kalimantan Tengah, menurut Hardi, menjadi bukti bahwa kegagalan atas perlindungan terhadap orangutan terjadi akibat kejahatan yang terorganisir.
"Pembantaian orangutan yang terus menerus terjadi tanpa adanya penegakan hukum merupakan kejahatan terorganisir yang melibatkan perusahaan dan pegawai pemerintah yang seharusnya melindungi orangutan dan habitat mereka."

Bantahan polisi

Tetapi laporan pembantaian orang utan di Kalimantan Tengah dibantah Kapolda Kalimantan Tengah Brigadir Jenderal Damianus Jackie.
"Kalau ada LSM yang melaporkan itu, atas dasar yang mana, fakta yang di mana? Saya yang mengikuti terus kegiatan mereka berani mengatakan tidak betul."
Damianus Jackie
Saat dihubungi BBC, Damianus Jackie mengatakan penyelidikan aparat intelejen polda Kalimantan Tengah tidak menemukan adanya pembantaian tersebut.
''Saya mengerahkan Intel untuk monitor apakah ada di kita seperti itu. Pembantaian orangutan jangan sampai terjadi, karena sepengetahuan saya dari laporan dari badan yang namanya BOS (Borneo Orangutan Survival) itu adalah bagus perawatan, pengawasan dan sebagainya itu.''
''Saya berani mengatakan fakta yang melaporkan tidak ada yang seperti itu (pembantaian orangutan). Kalau ada LSM yang melaporkan itu, atas dasar yang mana, fakta yang di mana? Saya yang mengikuti terus kegiatan mereka berani mengatakan tidak betul,'' kata Damianus Jackie.
Pembunuhan orang utan di Kalimantan Tengah merupakan kasus terbaru dalam perkembangan pembantaian satwa dengan nama latin Pongo Pygmeus tersebut.

Kasus pembantaian orang utan di Kalimantan mengemuka setelah sebuah media lokal memuat berita tentang pembantaian orang utan di Desa Puan Cepak, Kutai Kartanegara, yang berlangsung sekitar 2009-2010 silam.
Empat orang telah dijadikan tersangka dalam kasus tersebut.
Kementerian Kehutanan mengatakan kelambanan penyelidikan kasus pembantaian orangutan karena kesulitan mencari saksi.

oleh :
Sigit Purnomo (BBC Indonesia)

sumber : http://www.bbc.co.uk/indonesia/berita_indonesia/2011/12/111206_orangutanmurder.shtml

Minggu, 20 November 2011

Gangguan Stress Pasca-Trauma (PTSD)

DEFINISI
Gangguan stress pasca-trauma Posttraumatic Stress Disorder (PTSD) ditandai oleh pengulangan, ingatan yang mengganggu pada peristiwa traumatik yang menggoncang jiwa.
  • Peristiwa yang mengancam kematian atau luka serius bisa menyebabkan penderitaan yang hebat dan berlangsung lama.
  • Orang yang terkena bisa mengingat peristiwa tersebut, mengalami mimpi buruk, dan menghindari apapun yang mengingatkan mereka pada peristiwa tersebut.
  • Pengobatan bisa termasuk psikoterapi (mendukung dan melakukan terapi) dan pemberian obat antidepresan.
Mengalami atau melihat peristiwa yang traumatic yang mengancam kematian atau luka serius bisa mempengaruhi seseorang lama setelah pengalamam berlalu. Ketakutan hebat, ketidakberdayaan, atau pengalaman menakutkan selama peristiwa traumatik bisa menghantui seseorang.
Peristiwa yang bisa menyebabkan gangguan tekanan yang paska- traumatik termasuk dibawah ini :
  • Berhubungan dengan peperangan.
  • Mengalami atau melihat kekerasan fisik atau seks.
  • Terkena bencana, baik alam (misalnya, angin topan) atau buatan manusia (misal, kecelakan mobil hebat).
Kadangkala gejala tidak dimulai sampai berbulan-bulan atau bahkan tahunan setelah peristiwa traumatik terjadi. Jika gangguan stress pasca-traumatic telah ada selama 3 bulan atau lebih, hal ini dianggap kronis.

Gangguan stress posttraumatic mempengaruhi setidaknya 8% orang kadangkala sepanjang hidup mereka, termasuk masa kanak-kanak. Banyak orang mengalami peristiwa traumatik, seperti veteran perang dan korban pemerkosaan atau kegiatan kekerasan lainnya, mengalami gangguan stress posttraumatic.

GEJALA
Pada gangguan stress posttraumatic, orang mengalami frekwensi, ingatan yang tidak diinginkan menimbulkan kembali peristiwa traumatik. Mimpi buruk adalah biasa. Kadangkala peristiwa hidup kembali sebagaimana jika terjadi (flashback). Gangguan hebat seringkali terjadi ketika orang berhadapan dengan peristiwa atau keadaan yang mengingatkan mereka kepada trauma asal. Misal beberapa ingatan adalah perayaan pada peristiwa traumatik tersebut, melihat senjata setelah dipukul dengan senjata ketika perampokan, dan berada di perahu kecil setelah kecelakaan tenggelam.

Orang secara terus menerus menghindari benda yang mengingatkan pada trauma. Mereka bisa juga berusaha untuk menghindari pikiran, perasaan, atau pembicaraan mengenai peristiwa traumatik dan menghindari kegiatan, keadaan, atau orang yang bisa mengingatkan. Penghindaran bisa juga termasuk kehilangan ingatan (amnesia) untuk aspek tertentu pada peristiwa yang traumatik. Orang mengalami mati rasa atau kematian pada reaksi emosional dan gejala yang muncul meningkat (seperti kesulitan tertidur, menjadi waspada terhadap tanda bahaya beresiko, atau menjadi mudah terkejut). Gejala pada depresi adalah umum, dan orang menunjukkan sedikit ketertarikan pada aktifitas menyenangkan sebelumnya. Perasaan bersalah juga biasa. Misal, mereka bisa merasa bersalah bahwa ketika mereka bertahan hidup ketika orang lain tidak.

PENGOBATAN
Pengobatan memerlukan psikoterapi (termasuk terapi kontak) dan terapi obat. Karena sering kegelisahan hebat yang dihubungkan dengan kenangan yang menggoncangkan jiwa, psikoterapi mendukung memainkan tugas yang teramat penting pada pengobatan. Ahli terapi ialah secara terbuka empati dan bersimpati dalam mengenal rasa sakit psikologis. Ahli terapi menenteramkan orang bahwa respon mereka nyata tetapi menganjurkan mereka menghadapi kenangan mereka (sebagai bentuk terapi kontak). Mereka juga diajar cara untuk kegelisahan kontrol, yang menolong memodulasi dan mengintegrasikan kenangan menyiksa ke dalam kepribadian mereka.

Psikoterapi insight-oriented bisa membantu orang yang merasa merasa bersalah memahami mengapa mereka menghukum diri mereka sendiri dan membantu menghilangkan perasaan bersalah.

Obat antidepresi kelihatannya memberikan beberapa keuntungan. Selective serotonin reuptake inhibitors (SSRIs), obat antidepresi trisiklik, dan monoamine oxidase inhibitors (MAOIs) sungguh membantu.

Gangguan stress posttraumatic chronic bisa tidak hilang tetapi seringkali sangat berkurang seiring waktu bahkan tanpa pengobatan. Meskipun demikian, beberapa orang menjadi cacat tetap dengan gangguan tersebut. 

sumber : http://medicastore.com/penyakit/3205/Gangguan_Stress_Pasca-Trauma_PTSD.html

Rabu, 16 November 2011

penyakit menular seksual

Penyakit menular seksual (PMS) atau kadang-kadang disebut infeksi menular seksual (IMS) adalah penyakit yang menyebar melalui hubungan seks. Orang awam lebih sering menyebutnya penyakit kelamin. PMS ditularkan melalui pertukaran cairan tubuh atau kontak dengan lesi penyakit. Selain melalui kontak seksual, PMS juga dapat menular lewat penggunaan bersama jarum suntik  dan dari ibu ke anak sebelum, selama atau setelah persalinan.
We will stay foreverphoto © 2009 Kamal Zharif Kamaludin | more info (via: Wylio)
PMS terutama berisiko pada mereka yang berganti-ganti pasangan. Semakin sering Anda berganti pasangan, semakin besar risiko Anda terinfeksi PMS. Risiko PMS dapat dikurangi dengan perilaku seks yang aman.
PMS memengaruhi baik pria maupun wanita. Namun, masalah kesehatan dan konsekuensi jangka panjang PMS cenderung lebih parah pada wanita. Beberapa PMS dapat menyebabkan infeksi radang panggul, abses tuba falopi/ovarium, dan parut organ reproduksi yang dapat menyebabkan kehamilan ektopik (kehamilan di luar rahim), infertilitas dan bahkan kematian.

Jenis

Beberapa jenis penyakit menular seksual yang paling umum:
  • Klamidia. Infeksi klamidia adalah salah satu PMS yang paling umum. Klamidia adalah bakteri berbentuk bola. Banyak orang yang terinfeksi klamidia tidak memiliki gejala sehingga tidak menyadarinya. Hal ini meningkatkan risiko menular ke pasangan dan berkembang kronis menjadi radang panggul. Bila timbul gejala, Klamidia dapat ditandai dengan keluarnya cairan dari penis/vagina, rasa gatal di kelamin, dan rasa sakit saat buang air kecil dan berhubungan seks. Klamidia dapat diobati dengan antibiotik.
  • Gonore (GO). Gonore adalah PMS yang disebabkan oleh bakteri. Bakteri ini menginfeksi tidak hanya organ seks, tapi juga tenggorokan atau rektum, tergantung praktik seksual yang dijalankan. Gonore bisa terjadi tanpa gejala. Bila ada, gejalanya sangat mirip dengan Klamidia. Banyak penderita gonore juga terinfeksi klamidia. Untungnya, antibiotik yang memberantas klamidia juga efektif untuk gonore .
  • Herpes genitalis. Herpes genital biasanya disebabkan oleh virus herpes simpleks (HSV) Tipe II. Lesi herpes ditemukan baik di bagian luar maupun dalam alat kelamin, di sekitar anus dan rongga mulut. Tidak ada obat untuk herpes genital. Virus terus berada di dalam ganglia saraf. Dengan pertahanan tubuh yang baik, kemunculan gejala dapat ditekan. Bila sistem kekebalan tubuh buruk, infeksi dapat kambuh.
  • HIV/AIDS. AIDS adalah PMS paling berbahaya yang disebabkan infeksi HIV (human immunodeficiency virus). Virus ini hadir di semua cairan tubuh, terutama terkonsentrasi di air mani dan darah. Penularan HIV terjadi melalui kontak dengan cairan tubuh yang mengandung virus ini. Infeksi HIV/AIDS tidak bisa disembuhkan sampai saat ini, tapi diagnosis dini sangat penting. Semakin cepat diketahui adanya infeksi HIV, semakin terlindungi calon pasangan Anda dan semakin tepat perawatan medis dapat diberikan untuk meningkatkan kualitas hidup dan memperpanjang harapan hidup pasien.
  • Kutil kelamin. Kutil kelamin disebabkan oleh virus papiloma manusia (HPV). Kutil biasanya hadir di penis atau vulva dan juga dapat terjadi di sekitar dubur atau rongga mulut. Kutil kelamin dapat diobati dengan krim khusus dan pembedahan. Beberapa vaksin yang melindungi dari kanker serviks juga dapat mencegah virus penyebab kutil kelamin.
  • Sifilis (raja singa). Sifilis disebabkan oleh bakteri Treponema pallidum. Setelah infeksi awal, bakteri menyebar melalui aliran darah ke seluruh tubuh sehingga menyebabkan ruam kulit, demam, lelah dan kehilangan rambut.  Sifilis dapat diobati dengan antibiotik .
  • Hepatitis. Hepatitis B,C,D dan E dapat ditularkan melalui hubungan seksual, namun yang paling umum adalah hepatitis B dan D. Virus hepatitis menyerang liver dan dapat menyebabkan sirosis dalam jangka panjang. Meskipun tidak ada obat bagi yang sudah terinfeksi, vaksin hepatitis B tersedia untuk pencegahan hepatitis B dan D.

Tips untuk Anda

  • PMS hanya dapat dicegah 100% dengan tidak berhubungan seksual dan melakukan kontak cairan tubuh. Tidak berganti-ganti pasangan seksual dan menggunakan kondom secara konsisten dapat mengurangi risikonya secara signifikan.
  • Jaga kebersihan diri untuk mengurangi risiko terinfeksi. Cuci daerah kelamin luar dengan air dan sabun ber-pH netral. Hindari penggunaan sabun antiseptik kuat atau sejenisnya di daerah kelamin Anda.
  • Ketika ada gejala seperti lesi kulit, gatal atau sensasi terbakar di daerah kelamin Anda, segeralah berkonsultasi dengan dokter agar dapat ditangani sejak dini bila perlu. Hindari seks tanpa pengaman dalam periode ini agar Anda tidak menulari pasangan Anda.
  • Jangan berbagi jarum suntik dengan siapa pun.
sumber : http://majalahkesehatan.com/sekilas-tentang-pms-penyakit-menular-seksual/

    anak indigo

    Anak indigo atau anak nila (Bahasa Inggris: Indigo Children) adalah konsep Zaman Baru anak-anak yang memiliki karakteristik berbeda dari anak-anak seusianya. Anak ini memiliki sifat yang unik untuk membedakan generasinya dengan generasi sebelumnya. Istilah indigo atau indira) ini menunjukkan warna aura dalam warna kehidupan mereka. Indigo sendiri juga terkait dengan indra keenam yang terletak pada cakra mata ketiga yang menggambarkan intuisi dan kekuatan batin yang luar biasa tajam yang melebihi kemampuan orang kebanyakan. Kebanyakan dari mereka memiliki kelebihan dengan bakat yang luar biasa atau secara akademik mempunyai prestasi. Anak indigo juga mampu menunjukkan empati yang sangat dalam dan mudah merasa iba serta tampak bijaksana untuk anak seusianya.
    Anak indigo yang lahir di dunia ini juga mempunyai pelbagai misi. Kebanyakan dari mereka merupakan pengkritik suatu rencana yang salah. Mereka bertugas meluruskan ketidakbenaran dan ketidaksamaan yang ada di sekelilingnya. Hal ini ditunjukkan dengan perilaku mereka yang tidak patuh dan kesulitan dalam menjalankan dengan sistem yang ada, misalnya saja penolakan dan sikap kaku terhadap sistem pendidikan yang ada.
    Anak indigo juga sering menunjukkan perilaku memberontak terhadap suatu pemerintahan, tidak patuh terhadap aturan atau adat, kesulitan dalam mengelola emosinya dan sangat peka. Tidak jarang pula anak menunjukkan sikap yang sangat dingin dan tidak mempunyai perasaan. Terkadang beberapa orang akan mencap anak dengan indikasi gangguan ADD (attention deficit disorder). Bentuk perilaku tersebut kadang-kadang menyebabkan kesulitan bagi anak-anak ini dalam melewati masa anak-anak, bahkan dalam melewati masa remaja (Chapman. 2006).
    Menjadi indigo tidaklah mudah, tapi hal itu merupakan suatu tugas yang harus dijalankan. Anak indigo merupakan salah satu orang yang hadir dan membawa hal yang baru terhadap suatu kemajuan di bumi ini.

    Ciri-Ciri

    Berikut ini merupakan ciri-ciri anak indigo:
    1. Memiliki keinginan yang kuat, berdedikasi dengan melakukan apa yang ada di pikirannya daripada mematuhi kehendak orang tua
    2. Bijaksana dan mempunyai tahap kesadaran dan kebersamaan yang melebihi pengalamannya;
    3. Secara emosi, mereka boleh dengan mudahnya bereaksi sehingga tidak jarang mereka memiliki permasalahan dengan kecemasan, depresi atau bahkan stress;
    4. Kreatif dalam berpikir dengan menggunakan otak kanan namun tetap harus berusaha belajar dengan menggunakan otak kiri terutama pada sistem di sekolah;
    5. Anak indigo sering didiagnosis mengalami ADD ataupun ADHD saat mereka menunjukkan perilaku impulsive (otak mereka memproses informasi lebih cepat) dan mereka harus tetap bergerak agar selalu fokus
    6. Anak indigo sangatlah peka dan dapat melihat, mendengar atau mengetahui sesuatu hal yang tidak dimiliki orang-orang kebanyakan;
    7. Anak indigo belajar secara visual dan kinestetik, mereka boleh mengingat apa yang terekam dalam otaknya dan menciptakannya dengan tangannya sendiri;
    8. Apabila keinginan anak tidak terpenuhi, maka anak merasa kesulitan dan menjadi self centered. Walaupun hal ini bukanlah sifat sebenarnya;
    9. Anak indigo mempunyai potensi dan bakat yang luar biasa, namun dapat hilang begitu saja jika tidak sesuai dengan bentuk perawatannya.
    Dalam menangani anak indigo ini yang perlu diperhatikan adalah bahawa mereka memiliki kesulitan dalam menahan emosinya. Pada beberapa anak hal ini disebabkan karena permasalahan kecemasan, kemungkinan perilaku obsesif kompulsif atau kepanikan yang berlebih (panic attack). Penyebab lain muncul karena mereka berusaha keras untuk belajar dan memahami cara yang masih tradisional ataupun kebiasaan rutin. Sehingga tidak jarang bagi mereka akan memiliki harga diri yang rendah dan mudah menyerah dalam mengerjakan yang diberikan (pekerjaan sekolah misalnya). Terkadang beberapa anak indigo menunjukkan reaksi kemarahan, depresi, bahkan menyakiti diri sendiri yang berlebih yang tidak dapat dijelaskan secara logis bahkan menakutkan bagi orang tuanya.
    Anak indigo memiliki getaran tenaga yang tinggi dengan pola yang menetap, yang kemudian ditunjukkan dengan aura warna indigo pada tubuhnya. Getaran tertinggi ini mencipta perbedaan terhadap fungsi tubuh dan otak pada anak indigo. Kebanyakan dari mereka berpikir dengan menggunakan otak kanan. Saat stress anak kemudian mengembangkan pengaturan dalam otak, yang paling bahaya di kalangan pemikiran logis dan proses berpikir secara rasional, sehingga muncul reaksi emosional yang berlebih. Ada pula anak yang menunjukkan dengan perilaku marah, kesedihan atau ketakutan yang mendalam bahkan kecemasan yang berlebih.
    Memahami tenaga asas dan mampu mengamati keadaan tenaga pada saat anak indigo sedang tidak stabil sangatlah membutuhkan orang tuanya atau terapis, terutama saat bekerja sama dengan anak ini. Diperlukan adanya pemahaman dasar mengenai tenaga dengan mengajarkan pada mereka cara melindungi diri. Hal lain yang tidak kalah penting yaitu dengan mengajar anak indigo dan orang tuanya terhadap teknik dalam menyeimbangkan tenaga dan cara untuk mengurangi tahap stress pada anak, sehingga anak tidak terpengaruh pada tenaga yang negatif.

    Sejarah

    Istilah "anak indigo" pertama kali dikemukakan oleh Nancy Ann Tappe, seorang cenayang pada sekitar tahun 1970-an. Nancy Ann mengaku memiliki kemampuan untuk melihat aura seseorang dan ketika itu ia melihat anak-anak dengan aura indigo yang belum pernah ada sebelumnya. Singkatnya, anak-anak indigo memiliki karakteristik yang sama. Mereka mempunyai empati yang tinggi dan umumnya memiliki perilaku yang tidak lazim untuk anak seusianya.
    Para pengikut New Age menganggap bahwa keberadaan anak indigo merupakan sebagai jawaban untuk memperbaiki dunia. Namun sebaliknya, banyak juga orang yang beranggapan bahwa anak-anak dengan karakteristik seperti itu adalah penderita kelainan perilaku yang sering diindentifikasi sebagai hiperaktif.

    sumber :http://id.wikipedia.org/wiki/Anak_Indigo

    Minggu, 13 November 2011

    kualitas penduduk indonesia

    Kualitas penduduk Indonesia

    Advokasi hak-hak anak di Bandung
    56% angkatan kerja hanya lulusan SD sehingga nilai tambahnya kecil
    Enam anak perempuan, yang bekerja sebagai pengasuh anak di sebuah kompleks perumahan Kecamatan Cibiru, Bandung, Jawa Barat , mengaku terpaksa bekerja begitu lulus SD atau SMP karena tidak mampu melanjutkan sekolah.
    "Saya lulusan SD...setelah keluar sekolah satu bulan saya langsung kerja dari umur 13 tahun," kisah Risa, seorang pengasuh anak dari Pengalengan, Jawa Barat.
    Dua tahun lebih muda dari Risa adalah Jeje Cahyati berusia 17 tahun. Dengan modal ijazah SMP tidak banyak pilihan pekerjaan yang tersedia baginya. Oleh karena itu, dia mengaku puas menjalankan tugas mengasuh dua anak, mencuci dan membersihkan lantai majikan setiap hari.
    Enam pekerja hanya tamat SD dan SMP tersebut ternyata merupakan mayoritas angkatan kerja di Indonesia. Kondisi ini, kata Kepala Lembaga Demografi Universitas Indonesia, Sonny Harry Harmadi, menunjukkan bahwa kualitas penduduk Indonesia masih rendah.
    "Bisa dibayangkan 56% angkatan kerja kita hanya lulusan SD ke bawah. Ini menandakan bahwa akses masyarakat terhadap pendidikan tidak membaik juga. Memang dulu ada SD Inpres tetapi ya cukup sampai SD saja," jelas Sonny.

    Nilai tambah

    Penjual mainan di NTT
    Sebagian besar warga terjebak pada pekerjaan-pekerjaan kasar
    Indikator lain untuk mengukur kualitas penduduk adalah kesehatan dan menurut Sonny kondisi kesehatan belum mengalami perbaikan berarti. Dia mengambil contoh ketersediaan air bersih.
    "Ketika air bersih sulit didapat biaya untuk memperoleh air sangat mahal. Jadi itu bisa memiskinkan orang. Di beberapa daerah yang pernah kami kunjungi (membor) lebih dari 50 meter pun belum tentu dapat air dan membor tanah sampai kedalaman tertentu biayanya luar biasa mahal," tambah Sonny.
    Air bersih seperti dikatakan oleh Sonny Harry Harmadi adalah sebuah kemewahan bagi sebagian penduduk. Air yang kotor menimbulkan gangguan kesehatan, misalnya penyakit kulit, diare, dan infeksi.
    Memang indikator pendidikan dan kesehatan acapkali digunakan untuk mengukur kualitas penduduk suatu negara seperti digunakan oleh lembaga PBB untuk menangani masalah pembangunan, UNDP.
    Indonesia saat ini berada di peringkat 111 dari 182 negara di seluruh dunia, jauh di bawah Singapura (23), Malaysia (66) dan Thailand (87).

    Lingkaran setan

    Tentu penduduk kualitas rendah berdampak besar terhadap kemampuan untuk menciptakan nilai tambah.
    "Penduduk yang bertambah itu kualitasnya rendah. Kalau kualitasnya rendah kemudian daya saing terhadap bangsa-bangsa lain tidak memadai dan kita akan terjebak pada ... pekerjaan-pekerjaan kasar yang tentu saja income-nya menjadi rendah," kata Kepala BKKBN Sugiri Syarief.
    Akan tetapi, menurut mantan Menko Kesra Orde Baru Haryono Suyono, kualitas penduduk sekarang cukup bagus hanya saja tidak sesuai dengan tuntutan jaman.
    Pemeriksaan kesehatan di Puskesmas Kota Kupang
    Keuntungan ekonomi akan banyak tersedot untuk biaya kesehatan
    "Jadi sekarang ini diperlukan tenaga-tenaga ahli dengan industri yang sophisticated. Tenaga-tenaga ahli itu belum diproduksi karena sekolahnya masih sekolah umum seperti SMA dan sebagainya. Dikejar dengan SMK tetapi kecepatannya relatif rendah dibanding Malaysia," katanya.
    Daya saing generasi sekarang jauh lebih bagus dibanding lulusan tahun 1970-an atau 1980-an tetapi pada waktu itu lapangan pekerjaan yang tersedia tergolong masih sederhana, kata Haryono. Sedangkan sekarang kesempatan yang ada lebih maju tetapi tenaga kerja yang tersedia tidak siap mengambil peluang.
    Dengan demikian tanpa ledakan penduduk pun, sebenarnya kualitas sumber daya manusia memang rendah dan tanpa memutus lingkaran setan maka akan lahir lagi generasi kualitas rendah.
    Oleh karena itu, kata Direktur Kependudukan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Subandi Sardjoko, pemerintah akan meningkatkan indeks pembangunan manusia dan membangun penduduk yang tumbuh seimbang.
    "Satu orang perempuan digantikan oleh rata-rata satu orang anak perempuan sehingga satu orang idealnya punya dua anak," jelas Subandi.
    Dari rangkuman para nara sumber, jelas bahwa pertumbuhan penduduk pesat dengan kualitas rendah menimbulkan masalah dalam pembangunan.
    Sebab, keuntungan ekonomi dari pembangunan habis tersedot untuk mengatasi kemiskinan dan membiayai kesehatan, misalnya pasien-pasien yang datang ke puskemas ini akan lebih banyak.

    sumber : http://www.bbc.co.uk/indonesia/laporan_khusus/2010/07/100708_population3.shtml

    Kamis, 10 November 2011

    busung lapar

    BUSUNG LAPAR PADA ANAK, BUKAN HANYA SEKEDAR KELAPARAN


    Seperti yang kita ketahui bersama beberapa bulan terakhir mass media di tanah air dipenuhi berita-berita tentang busung lapar. Meskipun busung lapar bukanlah hal baru di Indonesia tetapi tetap saja membuat hati miris bila mendengarnya. 
    Busung lapar yang terjadi sekarang merupakan efek dari krisis ekonomi di negara kita yang berkepanjangan yang menyebabkan ketidakmampuan masyarakat untuk membeli bahan makanan yang baik dari segi jumlah dan mutu. Selain itu kurangnya pengetahuan masyarakat tentang makanan yang bergizi merupakan penyebab lain timbulnya busung lapar.  Paling banyak yang terkena busung lapar adalah anak-anak.

    Arti Busung Lapar (Gizi Buruk)
    Apasih busung lapar atau bahasa kerennya gizi buruk itu?. Busung Lapar atau gizi buruk adalah kondisi kurang gizi yang disebabkan oleh rendahnya konsumsi energi dan protein dalam asupan makanan sehari-hari hingga tidak memenuhi Angka Kecukupan Gizi (AKG).
    Ada beberapa cara untuk mengetahui seorang anak terkena busung lapar (gizi buruk) yaitu :
    Pertama, dengan cara menimbang berat badan secara teratur setiap bulan . Bila perbandingan berat badan dengan umurnya dibawah 60% standar WHO-NCHS, maka dapat dikatakan anak tersebut terkena busung lapar (Gizi Buruk).
    Kedua, dengan mengukur tinggi badan dan LIngkar Lengan Atas (LILA)  bila tidak sesuai dengan standar anak yang normal waspadai akan terjadi gizi buruk.

    Jenis Busung Lapar (Gizi Buruk)
    Ada 3 jenis busung lapar (gizi buruk) yang sering ditemui dan sangat berbahaya yaitu KWASHIORKOR,  MARASMUS dan gabungan dari keduanya MARASMIC-KWASHIORKOR.

    Tanda-Tanda Busung Lapar (Gizi Buruk)
    Tanda-tanda busung lapar (Gizi Buruk) berbeda-beda menurut jenisnya.
    Untuk jenis Kwashiorkor tanda-tanda yang terjadi adalah sebagai berikut:
    Ø  Bengkak  pada seluruh tubuh terutama pada punggung kaki dan bila ditekan akan meninggalkan bekas seperti lubang
    Ø  Otot mengecil dan menyebabkan lengan atas kurus sehingga ukuran LILA-nya kurang dari 14 cm
    Ø  Timbulnya ruam berwarna merah muda yang meluas dan berubah warna menjadi coklat kehitaman dan terkelupas
    Ø  Tidak nafsu makan
    Ø  Rambutnya menipis berwarna merah seperti rambut jagung dan mudah dicabut tanpa menimbulkan rasa sakit
    Ø  Wajah anak membulat dan sembab (moon face)
    Ø  Cengeng/rewel dan apatis
    Ø  Sering disertai infeksi, anemia dan diare
    Sedangkan untuk jenis Maramus tanda-tandanya :
    Ø  Anak sangat kurus tampak tulang terbungkus kulit.
    Ø  Tulang rusuk menonjol
    Ø  Wajahnya seperti orang tua (monkey face)
    Ø  Kulit keriput (jaringan lemak sangat sedikit sampai tidak ada )
    Ø  Cengeng/rewel
    Ø  Perut cekung sering disertai diare kronik (terus menerus) atau susah buang air kecil
    Tanda-tanda Marasmic – Kwashiorkor adalah:
    Ø  Campuran dari beberapa tanda tanda Kwashiorkor dan maramus disertai pembengkakan yang tidak menyolok.
    Ø   
    Dampak Busung Lapar (Gizi Buruk)
    Dampak dari gizi buruk (busung lapar) pada anak bukan hanya tubuh yang kurus tetapi lebih dari itu. Gizi buruk dapat mengakibatkan menurunnya tingkat kecerdasan anak, rabun senja dan penderita gizi buruk lebih rentan terhadap penyakit terutama penyakit infeksi.
    Bila ditemukan anak dengan gizi buruk harus segera dirujuk ke rumah sakit untuk pengobatan lebih lanjut.

    Pencegahan Busung Lapar (Gizi Buruk)
    Busung Lapar (Gizi buruk) dapat dicegah dengan memberikan makanan yang bergizi pada anak berupa sayur mayur, buah-buahan, makanan yang mengandung karbohidrat (seperti nasi, kentang, jagung), makanan yang mengandung protein (telur, ikan ,daging) dll, dan berikanlah ASI bagi anak usia 0 – 2 tahun.

    Masa depan bangsa Indonesia tergantung pada keadaan anak bangsa saat ini, jika anak-anak Indonesia tidak terpenuhi gizi seimbangnya tak terbayangkan masa depan bangsa ini.


    sumber: www.promosikesehatan.com
               


    Jumat, 04 November 2011

    prasarana transpotasi darat

    Jalan adalah prasarana transportasi darat yang berguna untuk melakukan kegiatan perdagangan, pencarian informasi, investasi, kesempatan kerja, layanan sosial, serta sebagai sarana penghubung antara provinsi provinsi yang berada dalam satu pulau, dll.
    Jalan pertama yang dibangun di Indonesia adalah jalan yang menghubungkan antara Anyer dan Panurukan yang dibangun pada masa pemerintahan Belanda yang dipimpin oleh Daendels. Jalan ini sekarang dikenal dengan jalan pantai utara. Dalam proses pembangunan jalan ini banyak korban yang mati, karena paksaan atau yang dikenal dengan kerja rodi.
    Zaman sekarang ini kondisi jalan di Indonesia sendiri masih cukup memprihatinkan, banyak daerah daerah yang masih terisolir karena tidak ada akses jalan ke daerah tersebut. Di kota- kota besar pun kondisi jalan pun kurang baik, banyak jalan yang rusak ataupun berlubang.
    Hal ini sungguh menggangu perekonomian di Indonesia. Karena tidak semua daerah memiliki kemampuan ekonomi yang sama. Dan apabila suatu daerah yang cukup jauh dari perkotaan mengalami musibah, bahan pangan ataupun obat-obatan sulit sampai kesana karena masalah transpotasi yang tidak mendukung.  
              Sekarang pemerintah mulai memperbaiki keadaan jalan raya yang ada disekitar wilayah Jakarta. Namun kenapa harus di musim penghujan pemerintah melakukan perbaikan jalan?. Hal ini sungguh tidak efektif walaupun nantinya akan kita nikmati juga dperbaikan jalan ini. Dan jika mulai memasuki bulan ramadhan pemerintah juga melakukan perbaikan jalan di daerah jalan pantai utara maupun pantai selatan. Seharusnya pemerintah melakukkan hal hal tersebut diwaktu yang tepat agar tidak menggangu pengguna jalan yang cukup dibuat resah karena kemacetan.
              Pemerintah juga harus membuka akses jalan untuk daerah daerah yang masih terisolir. Apabila hal ini dilakukan maka pertumbuhan ekonomi di daerah daerah akan merata.

    Rabu, 02 November 2011

    Kiat Dasar Membeli Laptop Bekas


    Oleh Kristian Tjahjono
    Kadang kala kebutuhan dan isi dompet sering berjalan ke arah berlawanan, termasuk saat kita membeli komputer. Dilema yang biasa dihadapi konsumen adalah harga komputer incaran melambung tinggi, jauh dari dana yang disiapkan
    Tetapi tenang. Jika kebutuhan sudah mendesak, ada alternatif. Bursa jual beli online dan toko komputer biasanya menawarkan komputer bekas, termasuk laptop, dengan berbagai kondisi dan spesifikasi. Jika jeli, Anda akan mendapatkan laptop berkualitas dengan harga miring.

    Berikut beberapa kiat dasar membeli laptop bekas:

    Tanya garansi
    Banyak alasan orang menjual laptop yang baru dibelinya, mulai dari alasan keuangan, bosan, atau tidak sesuai kebutuhan. Tanyakan kejelasan garansi. Apakah garansi toko atau garansi distributor resmi? Periksa juga kartu garansi. Sebagian merek menyediakan fasilitas pengecekan garansi di website resmi, seperti merek Lenovo dan Apple.

    Jika memang masa garansi menjadi faktor yang amat penting, Anda dapat mencari beberapa tipe laptop bisnis yang biasanya memiliki masa garansi 3 tahun. Saya sarankan sebaiknya Anda membeli laptop bekas dengan sisa masa garansi sekurangnya 3 bulan.

    Periksa layar
    Salah satu komponen yang paling mahal di laptop adalah layar LCD. Periksalah dengan saksama untuk mengetahui apakah ada cacat di layar laptop yang dibeli. Cara cepatnya, ganti wallpaper ke warna hitam polos dan cari titik yang berwarna selain hitam.

    Lalu ubah wallpaper ke putih polos dan cari titik hitam atau titik berwarna selain putih. Perhatikan juga apakah ada garis di layar yang tidak hilang. Jika ada cacat pada layar, sebaiknya pilih unit yang lain mengingat penggantian layar lumayan mahal.

    Cek fisik dan fungsi
    Periksa kondisi fisik untuk mendapat gambaran seperti apa perlakuan pemilik laptop terdahulu. Jika Anda membeli di toko, kemungkinan besar pihak toko telah membersihkannya, tapi untuk beberapa cacat akibat terbentur atau jatuh biasanya sulit ditutupi.

    Tanyakan secara langsung jika Anda curiga laptop tersebut pernah jatuh atau terbentur. Urungkan niat membeli jika memang Anda kurang yakin. Untuk fungsi, Anda dapat mencoba menggunakan keyboard, speaker, webcam, USB, slot memory card dan drive optik untuk memastikan semua fungsi berjalan dengan normal.

    Cermati baterai

    Mungkin satu hal yang paling sulit adalah mengetahui kondisi baterai. Pada beberapa laptop seperti Apple MacBook dan Lenovo ThinkPad, terdapat software untuk mengetahui berapa daur baterai atau berapa kali baterai laptop tersebut telah mengalami pengisian. Rata-rata baterai laptop dirancang bertahan sampai 1000 kali pengisian.

    Jika tidak ada software tersebut, cobalah menyalakan laptop tanpa terhubung ke charger dan jalankan beberapa aplikasi. Perhatikan indikator baterai. Jika berkurang drastis, kemungkinan baterai kurang prima dan Anda harus membeli baterai baru yang harganya cukup tinggi.

    Ekspektasi harga

    Berapa harga yang wajar? Jika model laptop bekas yang ingin dibeli masih dijual di pasaran, maka selisih harganya berkisar antara 20-30 persen, tergantung kondisi, merek, kelengkapan, dan masa garansi.

    Untuk produk yang sudah tidak dijual lagi, agak sulit menentukan harga yang pas. Sebabnya, biasanya model laptop yang sudah discontinued (tidak diproduksi lagi), tidak diturunkan harganya. Padahal harga model laptop penggantinya (dengan spesifikasi lebih tinggi) biasanya dijual dengan kisaran harga yang sama. Sebaiknya Anda mengurangi minimal 35% dari harga terakhir.

    Cara transaksi
    Jika Anda membeli laptop yang diiklankan di forum di Internet, sebaiknya pilih transaksi tunai saat bertemu langsung (bahasa kerennya COD, cash on delivery).

    Bagi yang tinggal di luar kota, sebaiknya gunakan perantara terpercaya untuk melakukan transaksi. Hindari penjual yang mendesak untuk mengirim uang terlebih dahulu, kecuali memang Anda telah mengenalnya.
    Membeli laptop bekas memang membutuhkan ketelitian dan kesabaran ekstra. Jangan terburu nafsu jika melihat barang yang sepertinya dibandrol terlalu murah. Periksa dulu dengan benar-benar. Kata kuncinya: sabar dan teliti.

    sumber : http://id.spesial.yahoo.com/blogs/techguide/kiat-dasar-membeli-laptop-bekas.html